News - Tata tertib ujian UTBK SNBT 2023 berisi aturan dan mekanisme ujian mulai dari sebelum dan sesudah ujian.

UTBK SNBT merupakan salah satu jalur yang dibuka dalam pendaftaran SNPMB. Jalur UTBK SNBT ditempuh dengan pelaksanaan tes secara nasional dengan berbasis komputer. Melansir dari laman SNPMB, ada tiga kelompok materi yang diujikan dalam UTBK, antara lain: TPS (Tes Potensi Skolastik), Literasi dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika.

Berbeda dari jalur SNBP yang tidak dikenai biaya, jalur SNBT mensyaratkan pesertanya membayar biaya UTBK sebesar Rp200 ribu. Proses pendaftaran UTBK-SNBT ini dimulai dengan registrasi akun SNBT menggunakan data NISN, NPSN, dan tanggal lahir pada laman Portal SNPMB.

Berdasarkan jadwal yang ditetapkan, saat ini agenda pendaftaran UTBK-SNBT terdekat adalah Pelaksanaan UTBK Gelombang I pada 8-14 Mei 2023. Adapun pelaksanaan UTBK Gelombang II berlangsung pada 22-28 Mei 2023. Dilanjutkan dengan agenda pengumuman hasil SNBT pada 20 Juni 2023.

Salah satu hal yang perlu dicermati peserta UTBK adalah tata tertib yang telah ditetapkan oleh panitia. Tata tertib mengatur hal-hal yang harus dipatuhi oleh peserta dan hal-hal tidak boleh dilakukan peserta, baik sebelum maupun setelah tes berlangsung.