News - Yamaha Aerox Alpha resmi meluncur pada Desember 2024 yang lalu. Berikut ini spesifikasi dan harga motor generasi ketiga dari Yamaha Aerox produksi PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) tersebut.

Yamaha Aerox Alpha ini diberikan tampilan desain terbaru, sekaligus tambahan fitur-fitur baru. Mesin Aerox Alpha ini menggunakan mesin 155 cc Bluecore generasi terbaru yang sebelumnya juga digunakan pada Yamaha Lexi LX 155, Yamaha NMAX Neo, dan juga NMAX Turbo.

Motor dengan konsep Super Sport Scooter ini memiliki desain yang sangat sporty, sekaligus aerodinamis. Desain ini mirip motor balap legendaris Yamaha yang sudah membuktikan keunggulannya di kancah otomotif dunia.

Lantas, bagaimanakah spesifikasi Yamaha Aerox Alpha?