News - Rundown susunan acara Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI Tahun 2024 telah dirilis. Sidang tersebut akan diselenggarakan pada Jumat, 16 Agustus 2024 pukul 09.30 WIB di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) menginformasikan, Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI 2024 akan dihadiri lebih kurang 2.022 tamu undangan. Tamu undangan akan ditempatkan di dua lokasi yakni di dalam Gedung Nusantara dan area Plaza Gedung Nusantara.

"Akan dihadiri kurang lebih 2022 undangan, yang terdiri dari 1.222 undangan di dalam Gedung Nusantara dan 800 tamu undangan yang ditempatkan di area Plaza Gedung Nusantara IV MPR/DPR/DPD RI," kata Ketua MPR RI Bambang Soesatyo saat konferensi pers, Jakarta, Kamis dikutip Antara.

Tamu undangan termasuk presiden dan wakil presiden (wapres), presiden terpilih, dan wapres terpilih, mantan presiden dan mantan wapres, mantan ketua MPR/DPR/DPD RI, pimpinan lembaga negara, seluruh anggota MPR RI, menteri Kabinet Indonesia Maju dan pejabat setingkat menteri.

Lalu, ketua lembaga pemerintah non-kementerian dan badan-badan, pimpinan Komisi Kajian Ketatanegaraan (K3) MPR RI, ketua organisasi masyarakat (ormas) keagamaan, dan perwakilan Teladan dari seluruh Indonesia.