News - Nama Eliano Reijnders tengah mengemuka sebagai pemain keturunan Indonesia yang disebut-sebut masuk dalam proyek naturalisasi. Lantas, bagaimana profil Eliano Reijnders dan rekam jejaknya?

Eliano Reijnders memiliki peluang untuk mengisi slot di skuad Timnas Indonesia. Pasalnya, Garuda diketahui masih dapat menggaet 2 pemain naturalisasi selama bersaing di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Mencuatnya kabar Eliano Reijnders bersamaan dengan kabar lain bahwa Mees Hilgers juga akan segera dinaturalisasi. Kedua pemain itu kemungkinan bakal menjadi pemain naturalisasi berikutnya.

Jika benar akan dinaturalisasi, Eliano Reijnders tentu akan menambah stok pemain keturunan yang resmi menjadi WNI. Ia dapat menyusul jejak pemain lain yang sudah merapat ke Indonesia, terutama di pos bek, seperti Jay Idzes, Calvin Verdonk, hingga Nathan Tjoe-A-On.