News - Gubernur-Wakil Gubernur Jakarta terpilih, Pramono Anung-Rano Karno, telah menyiapkan tim transisi pemerintahan Jakarta yang terdiri atas elite parpol PDIP hingga ahli. Beberapa di antaranya antara lain Ketua DPP PDIP, Charles Honoris, hingga pengamat tata kota Nirwono Yoga.
Menurut Pramono, tim transisi disiapkan agar dia dan Rano Karno dapat langsung bekerja usai pelantikan mereka sebagai Gubernur-Wakil Gubernur Jakarta.
"Akan ada tim transisi pemerintahan yang sifatnya adalah menyiapkan, bukan memutuskan, menyiapkan peralihan atau transisi pemerintahan supaya nanti begitu pelantikan, saya dan Bang Doel [Rano Karno] bisa langsung bekerja," sebutnya dalam keterangan yang diterima, Kamis (9/1/2025).
Pramono menyatakan, tim transisi terdiri atas pihak yang telah membantunya selama pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024. Tak cuma itu, ada pula pihak yang memang menjadi rekan diskusi Pramono selama Pilkada Jakarta 2024.
Eks Menteri Sekretaris Kabinet ini berujar, tim transisi itu terbagi dalam empat tim. Keempat tim tersebut antara laon tim inti, tim bidang teknis, tim bidang kebijakan serta tim pendukung.
"Saudara-saudara inilah yang akan kami minta untuk membantu. Mereka tidak memutuskan, keputusannya tetap di saya dan Bang Doel sepenuhnya. Mereka hanya membantu menyiapkan persiapan sampai dengan saya dan Bang Doel nanti akan dilantik," sebut Pramono.
Berikut susunan tim transisi pemerintahan Pramono-Rano:
Tim Inti
1. Ketua Tim: Ima Mahdiah selaku Wakil Ketua DPRD DKI
2. Koordinator Operasional: Emir Kresna
3. Koordinator Komunikasi: Chiko Hakim selaku Jubir PDIP
4. Sekretaris: Beno Mohamad Ibnu
Tim Bidang Teknis
1. Bidang Sumber Daya Manusia: M Syafrudin
2. Bidang Perencanaan: Mangatta Toding Allo
3. Bidang Keuangan: Yustinus Prastowo
4. Bidang Infrastruktur: John Oddius
5. Bidang Teknologi Informasi: Yunarto Wijaya
Tim Bidang Kebijakan
1. Bidang Kebijakan Publik: Nirwono Joga
2. Bidang Kebijakan Ekonomi: Agus Haryadi
3. Bidang Kebijakan Sosial & Budaya: Dedi Wijaya
4. Bidang Kebijakan Lingkungan Hidup: Firdaus Ali
5. Bidang Kebijakan Kesehatan: Charles Honoris selaku elite parpol PDIP
Tim Pendukung
1. Wakil Sekretaris: Desa Pridini
2. Asisten Data & Komunikasi: Mandira Bienna Elmir
Terkini Lainnya
Artikel Terkait
KPU Jakarta Kembalikan Dana Hibah Pilkada Putaran Kedua Rp355 M
Pramono-Rano Disebut Langsung Eksekusi Program Ini Usai Dilantik
Pramono Janji Kembali ke Daerah Dikunjunginya saat Kampanye
Suswono Harap Pramono-Rano Realisasikan Aspirasi Pendukung RIDO
Populer
Polda Sumut Benarkan AKBP DK Dipecat karena Kelainan Seksual
Prabowo Sebut Ada Raja Kecil Mau Melawan Efisiensi Anggaran
Wamentan: Penunjukan Dirut Bulog atas Kebutuhan Organisasi
Detik-Detik Hakim Arif Tegur Terdakwa Penembakan Bos Rental
Ketahanan Pangan di Tangan Militer: Untung atau Buntung?
Prabowo: Ada yang Mau Pisahkan Saya Sama Pak Jokowi, Lucu Juga
KAI Buka Pemesanan Tiket Lebaran 2025, Ini Jadwalnya
Potret Gedung Kementerian di Tengah Pemangkasan Anggaran
Flash News
KPK Jadikan HP Hasto & Kusnadi Alat Bukti di Sidang Praperadilan
MA Desak PN Jakut Laporkan Hotman Paris & Razman Arif ke Polisi
Prabowo Klaim Kinerja 100 Hari Pemerintahannya di Luar Prediksi
Kades Kohod Sudah Diperiksa soal Dugaan Pemalsuan SHM Pagar Laut
Khofifah Nilai MBG dapat Menguatkan Kecerdasan dan Iman Anak
Agustiani Tio Surati Ketua KPK Minta Izin Berobat Kanker di Cina
Eks Dirut Dana Pensiun Bukit Asam Divonis 9 Tahun Penjara
Kejagung Sita Barang usai Geledah Kantor Ditjen Migas ESDM
Jawaban TVRI & RRI soal Isu PHK Pegawai Imbas Efisiensi Anggaran
Prabowo Akui Beri Perintah Penegak Hukum Tindak Tegas Koruptor
Prabowo Mengaku Grogi Beri Taklimat di Hadapan Muslimat NU
Jadi Tersangka Kasus Jiwasraya, Harta Isa Rachmatarwata Rp38,9 M
Zarof Ricar Terima Uang Rp6 M untuk Tangani Kasasi Ronald Tannur
Oditur Militer Ungkap Kronologi Kasus Penembakan Bos Rental
Prabowo: Ada yang Mau Pisahkan Saya Sama Pak Jokowi, Lucu Juga