News - Pertanyaan tentang mengapa kita dapat merasakan sakit kerap muncul ketika kita mencoba memahami fungsi tubuh secara mendalam. Rasa sakit adalah hal yang normal ketika kita cedera atau terluka. Lalu, kenapa muncul rasa sakit dan bagaimana proses terjadinya nyeri?

Rasa sakit atau nyeri digambarkan sebagai hal yang tidak menyenangkan, seperti tertusuk, perih, atau sensasi terbakar. Pada dasarnya, rasa sakit adalah sinyal dalam sistem saraf yang memberitahukan ada sesuatu yang salah pada tubuh.

Sebagai contoh, ketika kita merasakan nyeri pada area tubuh tertentu seperti perut, maka itu menandakan bahwa ada masalah atau gangguan kesehatan di dalam perut.

Kemampuan merasakan sakit sebenarnya sangat penting karena dapat membantu mendiagnosis suatu masalah. Jika tidak ada rasa sakit, kita tidak akan sadar bahwa tubuh sedang mengalami gangguan. Bahkan, kita bisa saja melukai diri sendiri apabila tidak merasakan sakit.