News - Presiden Joko Widodo (Jokowi) berangkat menuju Ibu Kota Nusantara (IKN) hari ini, Kamis (12/9/2024). Jokowi berangkat menuju ke IKN untuk berkantor dan melakukan sejumlah pekerjaannya sebagai kepala negara.
"Hari ini, Presiden Jokowi akan kembali berkantor di IKN," kata Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana, dalam keterangan tertulisnya.
Di awal kedatangannya di IKN, Jokowi mengumpulkan Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subianto dan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo beserta sejumlah petinggi kedua instansi tersebut. Pertemuan itu digelar di Ruang Nusantara, Istana Negara, IKN.
"Presiden diagendakan untuk melakukan pertemuan dan memberikan pengarahan kepada para pejabat TNI dan Polri Tahun 2024 yang akan digelar di Ruang Nusantara, Istana Negara, IKN," katanya.
Wakil Presiden Ma'ruf Amin juga mengikuti Jokowi untuk berkantor di IKN. Juru Bicara Wakil Presiden, Masduki Baidlowi, menyampaikan jika Maruf Amin diagendakan untuk ikut sidang kabinet terakhir mendampingi Jokowi.
"Wapres mengikuti sidang kabinet terakhir mendampingi Presiden di IKN. Menginap semalam, setelah itu pulang, balik ke Jakarta," katanya.
Selain Jokowi dan Ma'ruf Amin yang ke IKN, turut mendampingi antara lain Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Komandan Paspampres Mayjen TNI Achiruddin, serta Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana.
Jokowi bersama rombongan lepas landas dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta, dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 sekitar pukul 07.30 WIB.
Setibanya di Bandara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan, Kota Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur, Presiden akan langsung menuju Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kabupaten Penajam Paser Utara, dengan menggunakan helikopter Super Puma TNI AU.
Terkini Lainnya
Artikel Terkait
Pratikno: Pak Jokowi Kerja Keras Luar Biasa Selama 10 Tahun
Mensesneg Tanggapi Penundaan Sidang Gugatan Rizieq ke Jokowi
Setneg Siapkan Pesawat Komersil untuk Jokowi Pulang ke Solo
Mensesneg Pastikan Jokowi Hadir di Pelantikan Prabowo-Gibran
Populer
Sepi Peminat, Tol Getaci akan Dilelang Ulang
Membandingkan Solusi RK, Dharma, dan Pramono Atasi Macet Jakarta
Mahasiswi Untar Diduga Bunuh Diri Loncat dari Gedung Kampus
Hashim: Program Prioritas Prabowo Kesempatan Pengusaha Raup Cuan
PDIP Sudah Dukung Prabowo-Gibran sejak Puan Jadi Ketua DPR Lagi
Potret Buram Kondisi Pertanian & Pekerja Tani di Indonesia
4 dari 6 Orang yang Kena OTT KPK Sudah di Gedung Merah Putih
Tunjangan Rumah Anggota DPR saat Rakyat Sulit Dapat Hunian Layak
Flash News
Menkopolhukam Minta ASEAN Sepakati Kerja sama Pemberantasan TPPO
Heru Budi Minta Guru SMKN 56 yang Lecehkan Murid Ditindak Tegas
Pratikno: Pak Jokowi Kerja Keras Luar Biasa Selama 10 Tahun
Mensesneg Tanggapi Penundaan Sidang Gugatan Rizieq ke Jokowi
Polda Metro Jaya akan Periksa Alexander Marwata Jumat 11 Oktober
Polisi Tangkap 3 Anggota Geng Motor yang Keroyok Warga di Cimahi
KPK Tetapkan Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Tersangka Korupsi
Disdik DKI Nonaktifkan Guru SMK 56 Jakarta Diduga Cabul ke Siswa
Wakil Ketua DPRD DKI: Anggaran Sekolah Swasta Gratis Rp1,7 T
Setneg Siapkan Pesawat Komersil untuk Jokowi Pulang ke Solo
DPRD Provinsi Bali Lantik Pimpinan Baru Periode 2024-2029
Anak Bamsoet dan Ponakan SP Jadi Pimpinan Komisi di DPRD Jakarta
Sandra Dewi Akan Bersaksi di Sidang Suaminya, Harvey Moeis
Sedikitnya 116 Jurnalis Tewas dalam Perang Israel-Hamas
RK Akan Sediakan Dokter Keliling di Jakarta, Dibiayai Pemprov