News - Link live streaming closing ceremony Olimpiade Paris 2024 dapat disaksikan di Vidio pada Senin, 12 Agustus 2024 mulai pukul 01.15 WIB. Upacara penutupan yang berlangsung di Stade de France, Paris, Prancis, ini juga tayang via siaran langsung SCTV. Adakah kejutan dalam closing ceremony kali ini?

Berbeda dengan upacara pembukaan yang berlangsung di Sungai Seine, closing ceremony Olimpiade Paris 2024, diadakan di dalam Stade de France, alias di dalam stadion. Hal ini mengikuti upacara penutupan Olimpiade tradisional yang selalu dilaksanakan di stadion utama penyelenggara pertandingan.

Melansir laman CBS, total akan ada 100 penampil yang bakal meramaikan Closing Ceremony Olimpiade Paris 2024, meski nama-namanya masih belum diumumkan oleh panitia penyelenggara. Dalam acara ini Thomas Jolly ditunjuk sebagai direktur artistik yang merancang rangkaian acara penutupan. Sosok yang sama bertanggung jawab untuk opening ceremony Paris 2024.