News - Menteri Keuangan, Sri Mulyani, mengatakan pengumuman terkait keputusan naik atau tidaknya gaji Aparatur Sipil Negara (ASN) akan disampaikan oleh presiden terpilih Prabowo Subianto usai dilantik pada Oktober mendatang.

"Nanti juga presiden terpilih akan menyampaikan ya," kata Sri Mulyani dalam keterangan pers di Kantor Presiden, Senin (5/8/2024).

Walaupun secara aturan akan disampaikan oleh Prabowo sebagai presiden terpilih. Namun hal itu dapat berubah jika dia membuat kesepakatan dengan Presiden Joko Widodo agar disampaikan lebih awal pada saat sidang tahunan penyampaian nota Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara di DPR RI, 16 Agustus 2024.

"Kita nanti akan lihat di APBN dan kesepakatan dari presiden terpilih dengan presiden saat ini. Itu ya terimakasih semuanya," kata dia.