News - Jadwal lengkap Liga 2 2024/2025 pekan ini akan digelar pada Jumat, 8 November 2024 hingga Minggu (10/11/2024) dengan total 12 laga dari Grup 1, Grup 2, dan Grup 3. Terdapat 4 pertandingan yang tayang melalui live streaming Vidio, termasuk Derby Jatim Persela vs Gresik United yang disiarkan langsung oleh Indosiar.

Dalam update klasemen Liga 2 2024/25 terbaru, saat ini Grup 1 (Wilayah Barat) dipimpin oleh PSPS Pekanbaru yang memiliki 15 poin. Mereka berbagi puncak dengan Bekasi City yang hanya kalah selisih gol. Namun, persaingan sangat ketat. Pasalnya, Persikota yang di posisi 5, cuma beda 2 angka dari PSPS dan Bekasi City.

Sama seperti di Grup 1, di Grup 2 terdapat 2 tim yang memiliki poin sama di puncak. Mereka adalah PSIM Yogyakarta dan Bhayangkara Presisi yang punya 17 angka (5 menang, 2 seri , 1 kalah). Mereka ditempel Persijap Jepara yang beda 2 poin.