News - Jadwal lengkap badminton BWF World Tour Finals 2024, akan dihelat pada 11-15 Desember 2024 di Hangzhou Olympic Sports Centre Gymnasium, Hangzhou, China. Kontingen Indonesia punya 6 wakil di turnamen yang menjadi puncak dari Tur Dunia BWF 2024.

Sejumlah 16 pemain tunggal dan 24 pasangan ganda akan bermain di BWF World Tour Finals 2024. Mereka adalah para pemain yang secara sah mengikuti turnamen ini, usai berjuang dalam rangkaian BWF World Tour 2024. Hanya Viktor Axelsen (Denmark) yang sejatinya lolos namun memutuskan mundur. Kini posisinya digantikan Li Shi Feng (China).

Dari sektor tunggal putra, Indonesia memiliki Jonatan Christie. Sesuai hasil drawing BWF World Tour Finals 2024, Jojo ada di Grup B bersama Shi Yu Qi (China), Kodai Naraoka (Jepang), dan Kunlavut Vitidsarn (Thailand). Ini jadi kesempatan bagus buat Jojo untuk lolos ke semifinal.

Jojo unggul head to head (H2H) dengan ketiga calon lawannya itu. Jojo unggul 9-6 atas Shi, unggul 3-2 atas Naraoka, lalu unggul 6-3 atas Kunlavut. Statistik itu seharusnya menambah kepercayaan diri Jojo.

Kemudian di tunggal putri terdapat Gregoria Mariska Tunjung yang menjadi satu-satunya wakil Indonesia. Gregoria berada di Grup A bersama Wang Zhi Yi (China), Aya Ohori (Jepang), dan Busanan Ongbamrungphan (Thailand).

Gregoria juga punya catatan H2H bagus, terutama keunggulan 7-3 dengan Busanan. Sedangkan dengan Wang dan Ohori head to head seimbang. Gregoria dan Wang saling mengalahkan dengan catatan 3-3, lalu bersama Ohori adalah 2-2.