News - Kebakaran hebat yang tak terkendali masih terus berlangsung di Los Angeles, California, Amerika Serikat. Sejak Selasa (7/1/2025), sampai dengan Minggu (12/1/2025), kobaran api terus berkecamuk di "Kota Para Malaikat" ini.

Berdasar laporan terakhir, kebakaran yang melanda kota tersebut telah merenggut 16 nyawa. Para pejabat di sana khawatir akan ada lebih banyak mayat yang ditemukan oleh petugas di kawasan hunian yang rata dengan tanah akibat kebakaran.