News - Musibah yang menimpa wilayah Los Angeles, California, Amerika Serikat (AS) pada awal tahun 2025, terus berlanjut. Sejak kebakaran hebat yang dimulai tanggal 7 Januari 2025, kondisi "Kota Para Malaikat" belum kunjung pulih hingga kini.

Berdasarkan informasi dari petugas, kebakaran itu menewaskan 27 orang dan menghanguskan lebih dari 12.300 bangunan. Informasi terakhir menyebut, kondisi di Los Angeles masih masuk kategori sangat berbahaya dan Pusat Prediksi Badai mengumumkan zona kebakaran "sangat kritis".

Hembusan angin kencang diperkirakan akan memperburuk keadaan dan diperkirakan dapat menyebabkan kebakaran susulan.