News - Hak dan kewajiban warga negara dalam nilai instrumental sila-sila Pancasila perlu dipahami setiap warga negara. Lalu, seperti apa hak dan kewajiban warga negara dalam nilai ideal Pancasila tersebut berkaitan dengan hak asasi manusia?

Pancasila merupakan ideologi bangsa Indonesia yang menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan. Pancasila menghormati dan menjamin hak dan kewajiban asasi manusia melalui nilai-nilai yang terkandung di dalamnya. Nilai tersebut meliputi nilai dasar, nilai praksis, dan nilai instrumental.

Nilai instrumental berarti nilai-nilai turunan dari nilai dasar yang dituangkan dalam berbagai ketentuan konstitusional. Sementara itu. nilai praksis yaitu nilai yang dijabarkan dalam kehidupan sehari-hari.

Ada pun nilai instrumental dalam pelaksanaan hak dan kewajiban warga negara dijabarkan dalam nilai-nilai dasar yang sifatnya lebih khusus. Pancasila memuat nilai instrumental dan menjadi pedoman pelaksanaan kelima sila yang ada. Nilai instrumental secara umum termuat pada ketentuan-ketentuan konstitusional yang berlaku di Indonesia, mulai dari Undang-Undang Dasar sampai dengan peraturan daerah.