News - Frekuensi pernapasan dipengaruhi oleh berbagai faktor yang berperan dalam sistem pernapasan. Memahami frekuensi pernapasan sangat penting untuk memantau kesehatan tubuh, karena perubahan frekuensi yang tidak normal bisa menjadi tanda adanya masalah kesehatan. Lantas, apa saja faktor yang mempengaruhi frekuensi pernapasan?

Frekuensi pernapasan adalah jumlah napas yang diambil dalam satu menit, yang mencerminkan seberapa cepat tubuh mengambil oksigen dan mengeluarkan karbon dioksida.

Frekuensi pernapasan akan meningkat pada kondisi seperti aktivitas fisik yang intens, stres, demam, atau gangguan pernapasan, karena tubuh membutuhkan lebih banyak oksigen untuk mendukung metabolisme yang lebih cepat.