News - Daftar pemain Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 (WCQ) Zona Asia menghadapi Jepang dan Arab Saudi berisi 27 nama. Dalam daftar yang dirilis oleh PSSI, tidak ada nama Asnawi Mangkualam yang disebut mengalami cedera saat memperkuat timnya Port FC di Liga Thailand.

Selain Asnawi Mangkualam, sejumlah pemain langganan Timnas Indonesia lainnya tidak masuk skuad lawan Jepang dan Arab Saudi. Mereka adalah Ernando Ari, Dimas Drajad, Malik Risaldi, dan Wahyu Prasetyo. Sebagai gantinya, Shin Tae-yong, kembali memanggil Yacob dan Yance Sayuri, juga kiper Muhammad Riyandi.

Kecuali Asnawi Mangkualam, pemain-pemain abroad lainnya masuk dalam skuad Timnas Indonesia. Justin Hubner (Wolverhampton) yang sempat absen di bulan Oktober 2024 karena cedera, juga kembali dipanggil.

Begitu pula dengan Jay Idzes (Venezia), Mees Hilgers (Twente), Calvin Verdonk (NEC Nijmegen), Shayne Pattynama (Eupen), Sandy Walsh (Mechelen), Thom Haye (Almere City), hingga Nathan Tjoe-A-On (Swansea).