News - Kenapa tidak bisa daftar akun SNPMB? Pendaftaran akun SNPMB 2025 bisa mengalami kendala karena beberapa faktor, mulai dari tidak ditemukannya data, kesalahan dari pihak siswa, hingga masalah pada server.

Seperti yang diketahui, seleksi SNPMB 2025 jalur SNBP telah digelar bagi siswa lulusan SMA/sederajat yang ingin melanjutkan kuliah di perguruan tinggi. Adapun tahapannya akan dimulai dengan registrasi akun dan simpan permanen.

Tahap pendaftaran akun SNPMB berlangsung pada 6 Januari - 31 Februari 2025. Pendaftaran dapat dilakukan secara daring melalui laman resmi bppp.kemdikbud.go.id, sesuai dengan syarat yang sudah ditentukan.