News - Dokumen berkas perlu dipersiapkan dalam proses daftar ulang UMPTKIN 2024. Beberapa berkas daftar ulang di antaranya pas foto, scan ijazah atau surat keterangan lulus, scan kartu keluarga, kartu tanda penduduk, slip gaji orang tua, hingga foto kondisi rumah.

Berdasarkan rangkaian Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN) 2024, Ujian Sistem Seleksi Elektronik (SSE) telah dilaksanakan pada 24 - 30 Juni 2024. Para peserta kini tengah menunggu hasil pengumuman yang dijadwalkan pada 8 Juli 2024 pukul 15.00 WIB melalui laman #.

Jadwal pengumuman UMPTKIN 2024 dapat berubah sewaktu-waktu mengikuti kebijakan panitia penyelenggara. Peserta yang nanti dinyatakan diterima dalam UMPTKIN 2024, diharuskan untuk melakukan daftar ulang. Peserta yang tidak melakukan daftar ulang selama waktu yang ditentukan, dianggap telah mengundurkan diri.