News - Setiap siswa perlu memahami hak dan kewajibannya di sekolah. Hal ini dapat disampaikan oleh guru maupun kepala sekolah melalui amanat pembina upacara.

Upacara bendera menjadi kegiatan rutin yang diadakan setiap Senin di sekolah. Upacara juga digelar ketika peringatan hari-hari penting seperti Hari Kemerdekaan RI, Hari Pendidikan Nasional, atau Hari Pahlawan.

Upacara bendera dilaksanakan dengan beberapa agenda acara, salah satunya penyampaian amanat oleh pembina upacara. Pembina upacara bisa datang dari guru, kepala sekolah, wakil kepala sekolah, pejabat pemerintahan, atau tokoh masyarakat.

Pada kesempatan inilah pembina upacara akan memberikan informasi maupun edukasi terkait topik tertentu. Salah satu pesan yang bisa disampaikan adalah pentingnya memahami hak dan kewajiban siswa di sekolah.

Secara sederhana, hak merupakan hal yang mutlak dimiliki atau didapatkan oleh seseorang, sedangkan kewajiban adalah tugas atau pekerjaan yang harus dilakukan.

Setiap manusia pasti memiliki hak dan kewajiban yang berbeda, begitu pula seorang siswa. Dengan memahami hak dan kewajibannya, maka akan tercipta lingkungan belajar yang harmonis dan siswa dapat mencapai cita-citanya dengan lebih mudah.